Sabtu, 24 Juli 2010

Membaca Sampai Tau Isi Bacaannya

Membaca merupakan salah satu kegiatan yang sangat ringan kita lakukan tetapi begitu berat untuk menjadikan suatu kebiasaan. Meskipun kita sudah sepakat mengetahui bahwa membaca begitu banyak manfaatnya yaitu dapat meningkatkan kecerdasan, mengetahu informasi, melatih daya nalar kita, dan mampu membuka wawasan berpikir kita, sehingga pandangan kita terhadap dunia menjadi lebih luas, dan masih banyak lagi manfaat yang kita peroleh apabila kita mempunyai kebiasaan membaca.
Tetapi meskipun kita sudah sepakat bahwa membaca adalah kebiasaan yang baik, serta sangat bermanfaat toh, tetap saja kita sulit untuk membiasakan diri untuk memabaca.
menurut pendapat saya faktor yang menyebabkan mengapa kita enggan untuk mempunyai kebiasaan membaca adalah :
1. Faktor budaya, gaya lingkungan dari keluarga yang sewaktu kecil kita tidak diajarkan oleh orangtua untuk membaca, kebanyakan orangtua memanjakan anaknya hanya memberikan apa yang diinginkan oleh anaknya, dan tidak memikirkan dengan apa yang dibutuhkan oleh buah hatinya. padahal kebiasaan itu baik ditanamkan sejak dari kita kecil. Faktor budaya yang lain seperti kebiasaan orang memberi sesuatu kepada sahabat, anak, pacar tidak berupa buku tetapi benda yang lain seperti boneka, baju, mainan robot, dan memberi hadiah buku itu sangat langkah di budaya kita untuk dilakukan.
2. faktor kebiasaan mendengar, mendengarkan berita, informasi memang lebih mudah dari pada membaca, tetapi keuntungan yang diperoleh sangat berbeda dibandingkan bila kita membaca, dengan membaca informasi yang kita terima lebih mendetail dengan susunan kalimat yang begitu sistematis di bandingkan mendengar sangat beresiko terjadi kesalah pahaman, mungkin saja susunan bahasa yang penyampaian beda akan diterima juga informasi yang beda.
3. Faktor ekonomis, buku dianggap mahal atau membeli koran dianggap membuang-buang uang dibandingkan membeli sebungkus rokok atau membeli pulsa handphone untuk menelpon pacar atau sekedar gosip dengan sahabat, padahal dengan membaca buku seakan mendapatkan teman yang mengajak kita untuk ngobrol, yaitu penulisnya.dan dibanding fungsi dan manfaat dengan harga jajanan kita sehari-hari, maka sebaiknya kita menyisipkan jajanan yang tidak berguna untuk membeli buku demi menambah kecerdasan kita.
4. Faktor Malu untuk mencoba, Budaya kita selalu berkembang diikuti dengan istilah-istilah yang mampu mematahkan mental seseorang untuk tidak berbuat sesuatu, contoh istilah Sok Sibuk, Sok Kutu Buku, dan Istilah Lebay, atow kepedean,..yah selama itu kita lakukan sesuai dengan akal sehat kita dan merupakan karakter kita, dengan niat dan tujuan yang menurut kita baik, maka istilah tersebut jangan sampai mengendorkan niat baik kita untuk mau berbuat sesuatu yang baik. dan jangan pernah menyerah untuk selalu berbuat yang terbaik.
5. dan lain sebagainya,......
Jika memang niat kamu mau menciptakan kebiasaan membaca faktor penghambat yang seperti diatas mending dihilangin deh daripada kita tetap menjadi masyarakat yang tidak mampu melihat dunia lewat media baca. untuk menciptakan kebiasaan membaca, ada beberapa tips dari saya yang mungkin kamu jenuh untuk melakukannya :
1. Bila enggan membaca, cobalah pegang buku saja, maksudnya genggamlah buku atau bacaan apa saja kemanapun anda ingin bepergian.
2. Carilah posisi yang rileks untuk membaca, misalnya di atas ayunan, di bawah pohon, di sofa ruang tamu, atau di tempat kamu menyetor,...
3. Bila matamu susah terpejamkan dikala malam hari, cobalah ambil buku bacaan dan bacalah hingga matamu menjadi lelah dan terpejamkan,..
Mungkin cukup sekian tulisan yang aQ buat, meski jauh dari kata Ilmiah yah dari pada kamu ngak membaca, mending kamu membaca deh segera, dan semoga kamu bisa membaca, karena membaca kamu bisa menilai isi bacaan termasuk tulisan ini,.. Tanx to reading me,..